ARIPITSTOP.COM – Busi, kalau sudah mendengar nama Busi pasti yang ada di benak kita adalah benda yang menghasilkan api untuk membakar campuran bahan bakar di ruang bakar agar motor bisa berjalan. Busi mati atau ngadat maka dipastikan motor akan mbrebet atau bahkan mogok. Namun ternyata peran Busi dalam kinerja motor bukan hanya sebagai penghasil pengapian namun ada fungsi lain yang juga penting dalam siklus kerja mesin motor.

Faktor terjadinya pembakaran karena adanya campuran bahan bakar yang sempurna, kompresi yang bagus di ruang bakar dan adanya pengapian yang bagus. Itulah tiga faktor utama agar sebuah motor bisa berjalan. Sistem pengapian di dalam motor berawal dari pick up koil, magnet, kemudian ada CDI/ECU, diteruskan ke Ignition koil, kepala busi dan berakhir di busi. Busi menjadi peranan penting dalam terciptanya pengapian yang bagus, oleh karena itu Busi menjadi salah satu hal penting yang harus diperhatikan setiap perawatan motor.

Jika kondisi elektroda dalam Busi sudah aus, maka percikan api yang ditimbulkan tidak bisa maksimal sehingga proses pembakaran campuran bahan bakar tidak sempurna sehingga performa motor menjadi menurun. Bahkan jika kondisi elektroda di Busi sudah sampai habis, maka busi tidak bisa lagi memercikkan api sehingga motor menjadi mogok.

Busi yang baik dan tidak bermasalah tentu akan membuat kinerja motor jadi lebih maksimal. Motor pun akan terasa lebih enak dan nyaman saat dikendarai menembus jalanan. Dari fungsi utama Busi diatas, ternyata ada satu peran penting Busi yaitu menjaga kompresi yang sempurna.

Busi juga berperan penting dalam terciptanya kompresi yang padat di ruang bakar, jika tingkat pengencangan kurang maka Busi jadi kendor sehingga kompresi akan bocor. Bukan cuma tingkat kekencangan, kompresi di ruang bakar juga terpengaruhi oleh Gasket yang ada di Busi, jika Gasket yang berupa ring tersebut sudah bocor maka biasanya akan timbul seperti kotoran basah menempel seperti pada gambar dibawah ini.

Jika gasket pada Busi sudah bocor, maka solusinya adalah ganti Busi yang baru meski hasil pengapiannya masih bagus.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini