ARIPITSTOP.COM – Kalau ngomongin soal ekspor motor selama ini dominasinya memang dipegang oleh Yamaha, pabrikan berlambang garputala ini bermain di semua lini baik itu matic, bebek maupun motor sport bahkan motor sport menjadi andalan ekspor Yamaha. Namun ternyata untuk urusan motor sport, pabrikan berlogo S tak mau kalah dnegan Yamaha.

Menurut data AISI yang dilansir dari Viva.co.id, pada bulan Agustus 2018 lalu sebanyak 10.079 unit motor sport berhasil dikapalkan ke luar negeri. Dan untuk tipe sport 150cc ke bawah adalah yang mendominasi. Yamaha menjadi yang paling banyak mengirim tipe tersebut, yaitu 3.400 unit. Yamaha mengirimkan motor sport 150cc ke luar negeri seperti All New R15, Vixion dan Xabre.

Suzuki ada di urutan ke-2, karena 1.890 unit gabungan dari GSX-R 150 dan GSX-S 150 laku di luar negeri. Seri GSX dengan kapasitas mesin 125 cc yang tidak tersedia di Tanah Air juga laris manis, yaitu sebanyak 946 unit. Sehingga total sport Suzuki yang diekspor sebanyak 2.836 unit. Honda harus puas ada di posisi ke-3, karena hanya mengapalkan 950 unit, diikuti oleh TVS berkapasitas mesin 125 cc dengan 803 unit dan Kawasaki 720 unit.

3 KOMENTAR

  1. Sport Honda memang khusus dalam negeri sih desainnya. CBR150 dijual ke Bangladesh sama Vietnam harganya lumayan mahal…tapi “power” ga ada apa-apanya dibanding GSX Suzuki.. ini yang bikin penjualan eksportnya lesu.

    Duh makannya sosok Faceliftnya CBR150 ini sangat dinanti-nanti, apa mampu ngimbangin nama CBR250RR yang sekarang udah jadi motor 250cc tercepat di jagad Nusantara

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini