ARIPITSTOP.COM – Percaya nggak dengan fenomena motor injeksi ketika bensin full tank tarikannya enak, tapi begitu bensin mau habis tarikannya berkurang?,ada yang bilang kalau hal itu hanya mitos saja karena hanya feeling dari sang biker, namun kenapa hal itu terjadi berulang2 sesuai kondisi volume bensin di tangki.

Fenomena ini memang sering terjadi di motor injeksi, kadang kita berfikir kenapa jadi aneh begini yak… apakah motor ini normal atau tidak… Kalau terjadi hanya satu atau dua kali saja mungkin memang bisa jadi karena feeling dari si biker saja, namun kalau terjadi berulang2 maka ada yang aneh dalam motor tersebut.

Fenomena seperti itu jelas tidak ada hubungannya dengan kelistrikan apalagi system injeksi atau sensor2. Kasus demikian tidak ada sangkut pautnya dengan kerja berbagai sensor yang berhubungan dengan ECU (Electronic Control Unit). Lalu apa yang terjadi ?.

Satu-satunya yang menjadi tersangka dalam kasus ini adalah filter fuel pump. Komponen ini bertugas menyaring segala macam kotoran, jadinya bahan bakar yang disedot fuel pump ke injektor dalam keadaan bersih. Kalau kondisi filter fuel pump sudah kotor, maka daya sedot fuel pump akan berkurang/tertahan yang membuat tenaga motor berkurang, berbeda ketika bensin dalam kondiis full yang sedikit terbantu ada daya dorong dari bensin karena dalam kondisi full.

Kalau mendapatkan fenomena seperti ini, segera cek kondisi filter fuel pumpnya, kalau kotor segera ganti. Kalau kondisi filter fuel pump yang sudah kotor tidak segera diganti maka akan berpengaruh ke kinerja fuel pump yang tekanannya akan berkurang, malah merogoh kocek yang banyak kalau fuel pump sudah rusak. Filter fuel pump yang sudah kotor maka kotoran akan ikut masuk ke dalam rotor/rotak yang merupakan alat vital dari fuel pump, kalau rotak sudah kemasukan kotoran akan berimbas pada berkurangnya tekanan yang dihasilkan fuel pump yang hasilnya power motor yang berkurang.

11 KOMENTAR

  1. motor saya yg masih karbu perasaan jg begitu mas,kira2 bensin tersisa 1liter kok tarikan ga enak,,filter pump berapa harga bro mas?

  2. Kisaran harga servis kaya gini berapaan Kang? (range juga ga napa ga perlu angka fix ==> bengkel ngasal s/d bengkel spesialis).

    • harga filter fuelpump asli yamaha per bulan april 2020 84ribu, klo motor honda bervariasi antara 100 sampai 200an

      • Saya pernah ganti juga filter fuel pump taun lalu di honda beat pop 20 rb, yg bentuknya kaya teh celup itu kan y,, smpe sekarang udah gak lagi ada masalh bensin penuh atau tinggal dikit sama

  3. Kalau saya kebalikannya mas ari.
    Pas bensin tinggal sedikit tarikan enteng gas spontan.
    Tapi pas bensin penuh tarikan agak berat, seperti ada jeda/lag nya mas.
    Kira2 apanya ya mas?
    Motor vario 125 2016

  4. dari sejak baru juga rata2 motor injeksi sudah begitu, cuma bedanya kentara atau tidak dgn motor berumur. di mobil2 baru juga terjadi seperti itu.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini