ARIPITSTOP.COM – Suzuki Indonesia resmi melakukan ekspor Satria F150 ke Vietnam secara utuh alias CBU, ketika ada motor lokal yang diekspor pasti dalam benak kita adalah apakah ada perbedaan antara motor lokal dengan versi ekspor. Yap, seperti pada motor Suzuki Satria F150 ini yang memiliki perbedaan dan bisa bikin iri para biker Indonesia.

Suzuki Vietnam baru saja merilis Satria F150 yang dimpor secara utuh dari Indonesia, motor ini mendampingi Suzuki Raider 150 yang sudah lama dijual di Vietnam namun diimpor secara CKD dari Indonesia.

Ekspor CBU Satria F150 ke Vietnam itu pun dikonfirmasi oleh Dept Head of Sales & Marketing 2W SIS, Yohan Yahya melalui pesan singkat, “Pagi mas Ari , ya itu Menunjukan bahwa model ataupun design indonesia juga disukai di luar negeri.”

Secara desain dan spesifikasi mesin tetap sama. Satria F150 dibekali mesin berteknologi fuel injection dan DOHC (Double Over Head Camshaft) yang memberikan akselerasi spontan dan padat saat kapanpun diinginkan pengendaranya. Karakter mesinnya overbore dengan rasio kompresi tinggi 11.5 :1. Dengan rancangan tersebut, mesin berkapasitas 147,3 cc milik Satria F150 mampu menghasilkan tenaga 13.6 kw/10,000 rpm dan torsi 13.8 Nm/8,500 rpm.

Penggunaan radiator berukuran besar sebagai sistem pendingin suhu mesin, memastikan kondisi terbaik untuk konsistensi performa dan keawetan komponen mesin.

Lalu apa perbedaan antara Satria F150 Indonesia dengan Satria F150 Vietnam ?

Pertama adalah posisi lampu sein, sesuai regulasi di negara Vietnam bahwa untuk lampu sein diharuskan terpisah dengan lampu utama dan lampu belakang. Bisa dilihat perbedaan fotonya dibawah ini :

Ini yang bikin ngiri…. Perbedaan yang kedua adalah bagian saklar lampu, jika di Indonesia dilakukan peraturan lampu utama harus terus menyala di siang hari maka kini tidak ada lagi saklar untuk mematikan lampu utama. Sedangkan untuk di Vietnam tidak ada peraturan harus menyalakan lampu utama di siang hari, sehingga di saklar sebelah kiri ada tombol On Off untuk lampu depan.

Yang biki ngiri kedua adalah Perbedaan ketiga yaitu posisi plat nomor depan. Satria F150 di Virtnam tanpa plat nomor depan karena memang di Vietnam semua motor tidak memakai olat nomor depan, hanya di belakang saja.

6 KOMENTAR

  1. Wah jadi pengen pindah ke Vietnam..mau nunggangin cewek eh..Suzuki Vietnam..nggak pake beha..eh plat nomor depan.. menggiurkan..

Tinggalkan Balasan ke Anto Batal membalas

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini