ARIPITSTOP.COM – Yamaha mendominasi tes resmi MotoGP yang digelar di sirkuit Misano Italia, tes yang berlangsung selama dua hari memperlihatkan beberapa part baru yang terpasang di motor M1 milik Rossi dan Vinales.

Tes resmi MotoGP yang berlangsung 29 dan 30 Agustus 2019 menjadi tugas para pembalap pabrikan untuk mempersiapkan motor musim 2020. Meski untuk tim satelit lebih fokus pada pengujian motornya untuk mempersiapkan balapan seri berikutnya di sirkuit yang sama, seperti Quartararo dan Morbidelli tidak mengetest part baru yang hanya mempersiapkan race weekend ini, terlebih karena label satelit sehingga belum menerima update part2 baru seperti Rossi dan Vinales yang sudah menjajal swingarm berbahan carbon.

Di hari pertama, Quartararo mencatatkan waktu lap tercepat 1 menit 32,996 detik. Posisi kedua ditempati Morbidelli, dengan hanya berselisih 0,023 detik. Dominasi Yamaha digenapi oleh Vinales dan Rossi. Dua pembalap  Monster Energy Yamaha tersebut masing-masing menghuni posisi keempat dan kelima.

Marquez menjadi satu-satunya pembalap non-Yamaha yang menyeruak ke posisi lima besar. Pembalap Repsol Honda itu menempati posisi ketiga, terpaut 0,226 detik dari Quartararo.

Meski Yamaha berhasil mendominasi jalannya tes di Misano, namun Vinales merasakan belum ada perubahan signifikan dan justru terasa biasa saja.

“Kami mencoba hal-hal baru pada hari ini, tetapi itu semua masih sama saja bagi saya, kami masih harus bekerja keras,” kata Vinales dilansir dari Speedweek.

“Kami harus terus bekerja, ini bukanlah langkah yang saya pikir bisa kami lakukan, kami harus terus bekerja ke arah yang membuat kami bisa merasa lebih baik saat melaju di atas motor,” ujar Vinales.

Hasil tes di hari pertama :

Hasil tes di hari kedua :

Galeri Tes MotoGP Misano 2019

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini