ARIPITSTOP.COM – Belum selesai membahas soal peluncuran XSR155, kini rumor berhembus jika Yamaha juga tengah menyiapkan motor retro modern versi 250/300cc. Dengan label XSR250 yang menggunakan basis mesin dan rangka dari MT-25.

Yap, jika melihat pergerakan Honda yang sudah komplit mengeluarkan motor neo sport cafe dari versi terkecil CB 150 Exmotion yang sudah lama dirilis di Thailand kemudian versi tertingginya adalah CB1000R Neo Sport Cafe, di versi medium salah satunya ada CB250R Neo Sport Cafe. Maka tak kaget jika Yamaha juga tengah menyiapkan motor sport Heritage dengan mesin 250/300cc.

Dihembuskan oleh Youngmachine salah satu media dari Jepang, motor ini akan mengusung basis mesin dari R25 yang tentunya tak akan lepas dari MT-25. Jika melihat dari informasi yang ada, keberadaan XSR250 akna lahir setelah New MT-25 dilahirkan. Jadi kemungkinan baru di tahun 2020 nanti motor ini akan dikeluarkan.

Pasar sport retro modern kini memang sedsng menanjak pamornya, baik itu di pasar global mauoun di tanah air. Menariknya di tanah air baru ada Kawasaki dengan W175, sedangkan Honda dan Yamaha belum juga merilis CB150 Exmotion atau XSR155.

1 KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini