ARIPITSTOP.COM – Pada akhir bulan Mei 2019 yang lalu, Yamaha Factory Racing memperkenalkan tim yang akan memperkuat ajang balap ketahanan Suzuka 8H 2019, untuk pembalap tetap sama seperti tahun 2018 yang lalu yaitu Katsuyuki Nakasuga, Alex Lowes, Michael van der Mark. Akan tetapi ada yang menarik dari tim Yamaha di musim 2019 kali ini, yaitu motornya menggunakan livery Tech21, YZF-R1 dibalut warna biru muda polos kembali ke masa lalu.

YZF-R1 didandani ala Tech21 merupakan replika livery dari motor FZR750 tunggangan Kenny Roberts dan Tadahiko Taira di ajang balap ketahanan Suzuka pada tahun 1985.

Masih awam dengan Tech21 ?, Tech21 merupakan produk kosmetik pria Shiseido yang menjadi sponsor Taira, pemegang gelar juara balap All Japan Road Race kelas 500cc 1983 dan 1984. Hal itu pula yang menjadi cikal bakal Yamaha menggunakan nomor start 21 di motor balap ketahanan Suzuka. Angka 21 juga mengandung makna bahwa Yamaha sekaligus merayakan ulang tahun yang ke 21 sejak varian Yamaha R1 diperkenalkan dan dijual ke publik. Jadi pada gelaran balapan Suzuka 8H 2019 kali ini Yamaha serba memakai angka 21.

Kalau melihat liverynya sich simpel banget, berwarna biru muda polos dengan tambahan stiker para sponsor. Cakep juga nich bisa buat bahan modif.

sumber foto : autoby.jp

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini