ARIPITSTOP.COM – Terkadang ada kalanya tiba2 kita ingin mengerjakan sendiri sesuatu di motor kita, entah itu berupa ganti oli, busai atau kampas rem. Namun ketika sudah berniat mengerjakan sesuatu ternyata kita belum tahu mengerjakannya, salah satunya adalah bagaimana cara bongkar pasang kampas rem. Kali ini saya akan mencoba untuk tutorial bagaimana caranya mengganti kampas rem belakang motor Honda PCX 150 yang merupakan kampas rem jenis disc brake.

Untuk penggantian kampas rem disc brake itu gampang2 susah, berbeda dengan kampas rem bagian depan yang memiliki banyak ruang sehingga mudah untuk menggantinya sendiri. Lalu bagaimana kalau mengganti kampas rem belakang di motor PCX 150.

Untuk awalnya persiapkan kunci sok 8, 10 dan 14, lalu diperlukan kunci ring 12, kunci pas 17, L Bintang T40. Setelah semua sudah terkumpul, lalu tinggal eksekusi.

Pertama, melepas knalpot. Lepas mur 10 yang ada diujung depan knalpot. Kemudian lepas baut 14 yang berada di belakang totalnya ada 3 pcs.

Kedua lepas baut 12 yang menempel di master rem bawa Honda PCX 150. Caranya mudah, tahan mur yang ada di sisi dalam master rem dengan kunci pas ring 17, kemudian baut dilepas menggunakan Ring kunci 12.

Langkah ketiga adalah melepas baut L Bintang menggunakan kunci L Bintang ukuran T40. Setelah itu lepas baut pengikat selang rem yang nempel di swing arm menggunakan sok 8 atau kunci T8.

Langkah keempat, lepas master rem belakang, kemudian kepas kampas remnya.

Berikut video tutorial cara ganti kampas rem belakang Honda PCX 150, via hp klik disini.

3 KOMENTAR

  1. Mantap tool set-nya tekiro, pasti mihil tuh hehe
    Btw itu kayaknya yg handle (obeng dan tang) bahan TPR anti static buat instalasi listrik ya?
    Apakah kuat kena oli dan bensin?

  2. Kalo gak buka arm harusnya gak usah repot lepas knalpot dah, mungkin Biar jelas d rekam / di foto jadi harus lepas knalpot

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini