ARIPITSTOP.COM – Belum selesai mengenai pemberitaan Suzuki DR150 yang sedang wara-wiri ditest oleh Suzuki Indonesia, ternyata satu produk lagi motor adventure juga terdeteksi akan dijual oleh SIS. Sebelumnya di akhir tahun 2018 yang lalu, Pak Yohan Yahya sudah memberikan sebuah kode menanyakan berapa harga yang cocok untuk motor yang diupload dalam instagramnya, jiaaaah ini motor Suzuki V-Strom 250 salah satu jenis motor yang sedang digemari di Indonesia. Motor jenis adventure sedang digandrungi, meskipun cakupannya tidak banyak tetapi motor adventure menjadi daya tarik tersediri buat biker di Indonesia.

Suzuki V-Strom 250 mengusung mesin berkubikasi 248cc, 4-stroke, 2-cylinder, liquid-cooled, SOHC, dengan transmisi manual 6-percepatan dan sistem suplai bahan bakar injeksi serta mampu menghasilkan tenaga 24,6 dk @8.000 rpm dan torsi maksimum mencapai 23,4 Nm @6.500 rpm.

Suzuki V-Strom 250 sudah dilengkapi sistem pengereman ABS yang dibuat oleh Bosch untuk menghasilkan kontrol pengereman lebih optimal dan mencegah roda terkunci saat mengerem mendadak. Panel instrumen full digital yang membuat V-Strom 250 tampak modern meskipun lampu depannya belum LED alias masih bohlam namun tetap mampu memberikan pencahayaan maksimal saat riding malam hari. Berbeda dengan bagian depan, -Strom 250 memakai lampu belakang yang sudah LED.

Lalu kira2 berapa harga yang cocok buat V-Strom kalau masuk Indonesia ?. Ternyata motor ini sudah masuk dalam NJKB pemda DKI, bisa dilihat dengan jelas bahwa besaran dari NJKB Suzuki V-Strom 250 sebesar 46,7 juta rupiah. Perkiraan kalau dijual di Indonesia bisa menjadi sekitar 56 jutaan rupiah.

2 KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini