ARIPITSTOP.COM – Butuh 25 seri untuk Yamaha bisa meraih kemenangan terakhir di MotoGP, menurut Rossi kelemahan dari motor Yamaha musim 2018 lalu ada pada traksi, disebabkan oleh mesin, dan sistem kelistrikan. Dan karakter mesin dari M1 2019 menurut juara dunia 9 kali ini masih sama seperti karakter mesin yang sebelumnya.

Kalau melihat hasil tes di Valencia dan Jerez beberapa pekan kemarin, Rossi terlihat masih kesulitan dengan mesin barunya meskipun Vinales berhasil mendominasi jalannya tes, tetapi pada dasarnya belum memuaskan.

“Saya rasa masalah yang kami miliki saat ini adalah mesin baru tidak mengubah karakteristik motor, kami harus meningkatkannya,” ungkap Rossi.

Mendominasi tes Valencia, Vinales juga tampil kompetitif di Jerez. Atas hal tersebut, pembalap berjuluk Top Gun itu optimistis dengan peluangnya di 2019. Berbeda dengan Vinales, Rossi tampak lebih realistis ketika disinggung apakah progres Yamaha saat ini dapat mengantarnya bersaing melawan Ducati dan Honda.

“Saya menyukai optimisme Maverick, namun pertama-tama Anda perlu mengatasi masalahnya, dan kemudian mengatakannya. Ia (Vinales) selalu kencang saat tes,” pungkas Rossi.

1 KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini