ARIPITSTOP.COM – Jika melihat data AISI yang baru saja keluar untuk bulan Oktober 2018, selain penjualan lokal yang meningkat, ternyata angka ekspor motor juga naik, bahkan angka signifikan diraih oleh Suzuki Indonesia.

Berdasarkan data Asosiasi Industri Sepedamotor Indonesia (AISI), kelima produsen motor anggota AISI sukses mengapalkan 72.080 unit motor ke luar negeri sepanjang Oktober 2018. Angka ekspor itu naik dari bulan September, yang membukukan 69.226 unit. Untuk ekspor di bulan Oktober 2018, ternyata Yamaha masih menjadi pabrikan terbesar yang mampu mengapalkan motornya dengan angka 40.409 unit. Kemudian di posisi kedua ada Honda yang mengirimkan 19.978 unit. Selanjutnya adalah Suzuki 8.100 unit, Kawasaki 2.335 unit, dan TVS 1.258 unit.

Raihan Suzuki ini emang positif, yang biasanya hanya mengekspor motornya sekitar dua ribuan unit saja setiap bulannya namun di bulan Oktober 2018 ini mampu ekspor hingga 8 ribuan unit. Hal ini didukung oleh bulan lalu Suzuki Indonesia meresmikan Suzuki Nex II mulai diekspor ke negara asia tenggara. Suzuki NEX II diekspor ke Filipina dalam bentuk CBU. Suzuki juga akan mengekspor Suzuki NEX II ke Kamboja dalam bentuk CKD.

Berikut data Ekspor masing2 pabrikan :

2018 Yamaha Honda Suzuki TVS Kawasaki Total
Januari 23.030 6.281 4.445 3328 937 38.021
Februari 23.243 9.034 3.846 1427 1.129 38.679
Maret 27.107 17.877 2.503 5048 617 53.152
April 23.520 16.354 1.780 2004 613 44.271
Mei 28.600 15.366 4.999 2245 1.111 52.321
Juni 28.600 4.292 2.151 3.315 860 39.218
Juli 21.418 18.744 2.684 3.929 1.528 48.303
TOTAL 175.518 87.948 22.408 21.296 6.795 313.965

2 KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini