ARIPITSTOP.COM – Nasib sial dialami oleh rombongan touring motor2 besar, konvoi yang menggunakan motor Ducati ini berakhir dengan tragis setelah di tengah perjalanan diseruduk oleh kawanan sapi yang mengakibatkan satu pemotor mengalami koma akibat luka parah di kepala.

Sebuah rombongan touring di Malaysia ini harus kocar-kacir saat gerombolan sapi tiba-tiba mengamuk dan lari ke jalan. Nahas, seorang pengguna Ducati Diavel terjatuh dan terinjak-injak setidaknya 30 ekor sapi. Kejadian ini dikabarkan terjadi di daerah Merang, Trengganu, Malaysia hari Jumat (14/9) lalu.

Dilansir dari Asia One, Senin (17/9/2018), Anuar Abdul Rahim (49) jatuh dari motornya dan terinjak-injak oleh sapi hingga mengalami beberapa luka dan pendarahan di otak. Insiden itu terjadi pada Jumat lalu pukul 14.00 waktu setempat di dekat stasiun pengisian bahan bakar Petronas di Merang.

Menurut pengakuan istri korban, Dewi Rosita Abdul Rahim yang juga ikut touring menggunakan Ducati Monster, ia dan suaminya berada paling belakang dari rombongan. Karena posisinya berada 10 meter di depan suaminya, ia berhasil menghindar dari terjangan gerombolan sapi yang entah mengapa tiba-tiba mengamuk.

“Kami mengendarai motor kami dalam kecepatan sedang. Kemudian, kawanan sekitar 30 ekor sapi berada di samping kiri kami dan mulai menyerang kami. Satu ekor sapi sempat menginjak kaki saya, namun saya masih bisa mengendalikan motor sehingga tidak terjatuh,” ungkap Dewi.

“Suami saya berada di unit perawatan intensif dan masih tak sadarkan diri,” katanya.

“Dokter tidak menginformasikan kepada saya, kapan suami saya dapat pulang. Tapi saya diberi tahu, hal itu tergantung pada kondisinya,” ucap Dewi.

Salah satu hambatan yang dialami ketika touring dan yang paling menakutkan memang adanya hewan ternak yang suka menyeberang jalanan terutama di area yang sepi seperti pedesaan yang hewan2 ternak banyak yang dilepas.

5 KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini