yvci (3)

Komunitas vixion merupakan salah satu komunitas terbesar di indonesia, sudah banyak chapter2 yang terbentuk di setiap daerah seiring semakin menjamurnya motor vixion yang dari tahun 2007 sampai sekarang tetap digemari masyarakat indonesia, salah satunya adalah YVCI-AD dari kota solo. Komunitas Yamaha menyemarakkan Kota Solo dengan beberapa aktivitas di pekan ini. Setelah deklarasi resmi berdirinya Surakarta Max Owner (SUMO) di Jumat malam, Yamaha Vixion Club Indonesia (YVCI AD) chapter Solo pun baksos di Yayasan Ponpes Yatim Hajjah Patisah, Sabtu 28 November 2015.

yvci (1)

Berbagai baksos sudah banyak dijalankan oleh komunitas2 vixion salah satunya seperti yang kemarin sabtu dilakukan oleh YVC-AD. Ke lokasi baksos, 100 motor dari YVCI AD chapter Solo dan Paguyuban Yamaha Solo bergerak rolling city dari Pendopo Sriwedari. Malam harinya, YVCI AD chapter Solo bergabung dengan Yamaha Riders Federation Indonesia (YRFI) Jawa Tengah dan Paguyuban Yamaha Solo kopdar gabungan di Pendopo Sriwedari.

YVCI AD chapter Solo termasuk klub V-Ixion tua. Berdiri pada Maret 2008, tak lama setelah V-Ixion pertama kali diluncurkan di 2007. Saat ini tercatat ada 100-an anggotanya.

yvci (2)

Denny Pratomo, Ketua YVCI AD Solo :

“Yang unik dari YVCI Solo ini yang mencerminkan karakter Solo adalah logo YVCI Solo bentuknya diambil dari bentuk ujung kapal Rojomolo. Kapal Rojomolo ada sejarahnya di jaman Raja Paku Buwono IV. Itu cerita legenda Kota Surakarta yang jadi ciri khas di logo YVCI Solo”.

Kentalnya budaya Solo juga mereka angkat saat berkumpul di Keraton Surakarta sambil menikmati ketenangan kota itu di Sabtu pagi ini.

“Ini salah satu cara kami ikut memperkenalkan budaya Solo. Kebersaman kami pun makin erat. Selain itu kami juga terjun ke masyarakat baksos seperti di Yayasan Ponpes Yatim Hajjah Patisah kali ini kami memberikan uang tunai. Semoga dapat bermanfaat bagi mereka,” papar Denny.

1 KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini