vegaforce1

Di bulan puasa yang penuh berkah ini yamaha sudah mengeluarkan dua varian motor baru yaitu All New Byson fi dan NMAX, belum berakhir sampai disini bro…! yamaha masih ada amunisi lagi untuk digelontorkan bulan depan.

Motor apa yang masih karburator ? hanya tersisa Scorpio z dan Vega RR, isu discontinue motor naked 225cc sempat menyeruaktapi ternyata sampai sekarang motor ini masih diproduksi meski penjualannya sudah mulai seret dan bisa dipastikan tahun ini motor legendaris akan segera menjadi sejarah motor naked dari yamaha yang pernah jaya sebelum masa teknologi injeksi berjaya. Sudah sering isu serta gosip2 hangat tentang pengganti dari motor kalajengking ini dan sampai saat ini belum ada titik terang. Apakah scorpio tidak ada penerusnya ? sayang sekali jika yamaha tidak memperbarui scorpio z, MT-25 bukan penerus scorpio dan sudah jelas MT-25 itu masuk klan MT Series. Kapan pengganti scorpio meluncur ? belum jelas bahkan kalau diskontiue bulan agustus nanti belum tentu ada penggantinya.

Selain scorpio z masih ada vega RR, Vega RR mengusung mesin dari Vega ZR kabarnya akan ada facelift di bulan agustus nanti. Kabar yang saya dengar justru nanti akan ada satu varian motor bebek injeksi entry level dari klan vega, vega digabungkan dengan Force yang sekarang sudah dipasarkan. Belum tahu dan jelas akan nama yang dipakai bahkan dari kapasitas engine kabarnya masih 115cc padahal sempat terdengar akan ada bebek 125cc, hmhmhmhm… bukan untuk vega nich yang 125cc tapi buat jupiter z1 dong…( maaf keceplosan).

yamaha-x-ride-wheelie

Kabar berhembus kuat masih ada motor matic 125cc yang akan dirilis setelah lebaran nanti. Ngarepnya sich X-Ride tapi… ach sudahlah kata wak haji apakah GT125 akan mendapatkan sentuhan facelift dengan salah satu fiturnya lampu utama sudah LED. Sekarang sudah era LED nich… tinggal kita tunggu saja apakah X-Ride facelift duluan atau GT125 akan dinaikkan kapasitasnya menjadi 150cc. Tunggu kabar selanjutnya.

12 KOMENTAR

  1. Kesel aja banyak yang baru tapi klo mau beli harus kredit klo ga ya inden 3 bln gimana mau ngalahin ms sebelah tapi good yimm semoga SUZUKI juga cepat berinovasi lagi

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini