ARIPITSTOP.COM – Awal musim 2018 merupakan situasi yang tidak menentu bagi seorang sekelas juara dunia yang masih berumur 31 tahun, awal musim bersama Ducati di tahun 2017 dengan hasil yang mengecewakan bahkan performa Lorenzo belum juga ada indikasi membaik ketika memasuki awal musim 2018. Situasi yang mendebarkan karena dirinya sempat dikatakan akan didepak dari Ducati bahkan tidak ada tim pabrikan yang menampung hingga digosipkan akan kembali ke Yamaha namun bergabung dengan tim satelit.

Awal musim 2018 berita MotoGP berita panas berfokus pada sosok Lorenzo yang belum juga menampakkan performa seorang juara dunia, gosip merebak akan didepak dari Ducati dan digantikan Petrucci akan tetapi gebrakan dilakukan Lorenzo ketika dirinya mengumumkan bergabung dengan HRC dan menggantikan posisi Pedrosa.

Bisa masuk ke tim HRC, Lorenzo mengungkapkan hal itu tak lepas dari faktor Marquez, jika Marquez mengambil hak vetonya sebagai pembalap utama, dirinya bisa menolak kehadiran Lorenzo di HRC. Marquez sendiri berkali-kali mengaku sama sekali tak keberatan bila dirinya harus bertandem dengan Lorenzo.

“Bagi saya, itu berarti Marc sangat percaya pada dirinya sendiri dan ia tak mau menunjukkan kelemahan apa pun. Saya berutang padanya atas fakta bahwa saya bisa bergabung dengan Honda, dan saya sangat berterima kasih karena saat itu saya tengah mengalami situasi yang sulit,” ungkap Lorenzo dilansir dari Motorsport.

Lorenzo bisa saja akan pensiun atau bergabung dengan tim satelit Yamaha jika Marquez menggunakan hak vetonya.

“Saya ingin tetap balapan, jadi saya harus memilih kemungkinan lain yang telah saya buka. Saya merasa lebih baik ketimbang sebelum-sebelumnya dan bakal sangat disayangkan bila harus mengucapkan selamat tinggal dalam situasi macam itu,” pungkas Lorenzo.

5 KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini