ARIPITSTOP.COM – Suzuki sudah resmi mengumumkan perpisahannya dengan Iannone dan lebih memilih merekrut Joan Mir yang kini masih terjun di kelas Moto2. Setelah Iannone pergi maka secara otomatis nasib pengembangan GSX-RR ada pada Alex Rins karena Joan Mir belum punya pengalaman di kelas premium.

Akibat Iannone tak lagi di Suzuki, dengan kata lain, Rins bakal berperan besar untuk mengembangkan paket GSX-RR.

“Ya, saya siap, tentu saja. Di semua tim saya berada, bukan berarti saya pembalap pertama, tetapi saya mengembangkan banyak motor. Misalnya juga di sini, bukan?,” bebernya jelang MotoGP Italia dua pekan lalu.

“Saya tidak mengatakan bahwa saya pembalap pertama dan Iannone adalah kedua. Saya pikir filosofi Suzuki bukan yang ini, bukan? Tapi misalnya tahun lalu, saya mengembangkan motor yang cukup bagus untuk saya.

“Tahun lalu kami banyak kesulitan pada mesin, dan kami memperbaikinya berdasarkan opini saya dan juga Andrea. Pada dasarnya kurang lebih sama, pendapat yang datang dari kedua pembalap, bukan? Tetapi saya melakukan dengan cara saya. Yang pasti, saya siap menjadi pembalap eksperimental jika Mir atau (Franco) Morbidelli datang.

Jadi, Anda tahu apa yang dibutuhkan dan apa yang diinginkan? “Ya, persis. Saya memiliki pengalaman tentang motor,” tukas Rins.

Alex Rins tidak memperdulikan dengan siapa dia akan satu tim, yang pasti hanyalah dia akan memberikan masukan kepasa Suzuki sesuai gayanya sendiri.

“Ya, saya sungguh tidak terlalu peduli. Yang pasti, saya lakukan dengan cara saya, dan saya tidak tahu apakah Iannone tetap di sini atau tidak… Apa yang dikatakan orang, sepertinya mereka tidak berbicara banyak tentang (Jorge) Lorenzo, Mir, Morbidelli,” tandasnya.

“Tapi saya benar-benar tidak terlalu peduli. Saya mencoba untuk fokus pada sisi saya. Dan ya, jika datang satu pembalap di garasi lain dengan banyak pengalaman, atau tanpa pengalaman, saya tidak peduli. Saya akan mencoba lakukan dengan cara saya,” tutup Rins dilansir dari motorsport.com.

4 KOMENTAR

Tinggalkan Balasan ke aripitstop Batal membalas

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini