image description

ARIPITSTOP.COM – Angka ekspor di bulan Februari 2018 ternyata hanya mengalami sedikit sekali kenaikan dan boleh dibilang stabil karena dari bulan Januari 2018 motor produksi Indonesia yang berhasil dikapalkan sebanyak 38.021 unit sedangkan di bulan Februari 2018 naik sedikit hanya 38.679 unit. Yamaha masih menguasai pasar ekspor terlebih di tahun 2018 iniakan semakin banyak moge yang diproduksi di Indonesia.

Yamaha di bulan Februari 2018 stabil di angka 23ribuan untuk urusan ekspor namun angka ini jika ditotalkan ternyata menguasai hingga 60,33% pasar ekspor. Nmax menjadi motor yang paling laris diekspor hingga 18.020 unit dan dan MX King menjadi yang terlaris diekspor kedua yang mencapai 12.833 unit selama dua bulan terakhir.

Honda, yang mendapatkan jatah 19,97% di dua bulan pertama 2018, sedangkan menurut data AISI tercatat ada 15.315 unit yang diekspor, kemudian diurutan ketiga ada Suzuki dengan perolehan 8.291 unit menguasai 10,81% pasa rekspor serta TVS 4.755 unit yang kini bertengger dengan penguasaan 6,20%. Pada urutan terakhir ada Kawasaki yang bagian 2,69% saja karena hanya mampu mengekspor sebanyak 2.066 unit selama dua bulan ini.

Berikut angka ekspor 2018 :

2018 Januari Februari TOTAL
YAMAHA 23,030 23,243 46,273
HONDA 6,281 9,034 15,315
SUZUKI 4,445 3,846 8,291
TVS 3,328 1,427 4,755
KAWASAKI 937 1,129 2,066
TOTAL 38,021 38,679 76,700

9 KOMENTAR

  1. anjrit, total ekspor dibandingin sama penjualan embit doang kebanting coeg. pantas lah Indonesia dijuluki sebagai “Pasar” otomotif.

  2. @profit

    maksoed loe penjualan Honda export kebanting ama penjualan mbit? makanya Honda fokus ke pasar domestik. krn bisa kipas2 rupiah.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini