image description

ARIPITSTOP.COM – Data AISI bulan Februari sudah muncul, dan tenryata penjualan di bulan kedua 2018 ini mengalami penurunan. Penjualan motor sepanjang Februari 2018 sebanyak 439.586 unit. Angka itu turun 9 persen dari bulan sebelumnya yang tercatat sebanyak 482.537 unit. Jika dilihat dari pertipenya, ternyata di daftar motor terlaris ada 6 motor yang mengalami penurunan.

Honda Beat yang sebagai motor terlaris mengalami kenaikan sekitar 2ribu unit dibandingkan bulan Januari 2018, tercatat terjual135.724 unit di bulan Februari 2018. Honda Soopy mengalami penurunan sekitar 8ribu unit begitu juga dengan Honda Vario 125 sebagai motor ketiga terlaris mengalami penurunan hingga 2ribuan unit, penurunan cukup terasa ada di Vario 150 yang sebelumnya terjual 37.840 unit diJanuari 2018 kini hanya terjual 30.109 unit di bulan Februari 2018.

Dalam daftar 10 terlaris, hanya Yamaha Nmax yang mengalami kelonjakan signifikan, dari  28.402 unit di bulan lalu kini terjual 34.044 unit. Jika dilihat ternyata tidak ada motor sport di dalam daftar 10 terlaris, sudah dua bulan ini baik itu Vixion atau CB150R yang biasanya mengisi daftar sport terlaris justru hilang entah kemana, sepertinya demand motor sport juga sudah mulai terasa berkurangnya.

Berikut daftar 10 motor terlaris sepanjang Januari 2018:

  1. BeAT eSP – 133.962 unit
  2. Scoopy eSP – 69.586 unit
  3. Vario 125 eSP – 50.172 unit
  4. Vario 150 eSP – 37.840 unit
  5. NMax – 28.402 unit
  6. Mio M3 125 CW – 26.580 unit
  7. Aerox 155 – 16.587 unit
  8. Revo X – 13.315 unit
  9. New Fino Premium FI – 11.246 unit
  10. Vario 110 FI eSP – 7.639 unit.

Berikut daftar 10 motor terlaris sepanjang Februari 2018:

  1. Honda BeAT Series: 135.724 unit
  2. Honda Scoopy: 61.694 unit
  3. Honda Vario 125: 47.873 unit
  4. Yamaha Nmax: 34.044 unit
  5. Honda Vario 150: 30.109 unit
  6. Yamaha Mio M3: 15.470 unit
  7. Honda Revo: 12.466 unit
  8. Honda PCX: 9.661 unit
  9. Yamaha AEROX 155: 9.569 unit
  10. Honda Vario 110: 7.995 unit

10 KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini