image description

ARIPITSTOP.COM – PT Vivo Energy Indonesia menjual Bahan Bakar Minyak (BBM) berkadar Research Octane Number (RON) 89‎, dengan harga yang jauh lebih murah dari BBM RON 88 Premium yang dijual PT Pertamina (Persero). Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Ignasius Jonan meresmikan operasional Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) milik PT Vivo Energy Indonesia, Vivo. SPBU ini terletak di Cilangkap, Jakarta Timur (26/10/2017).
instagram-aripitstop

SPBU swasta ini berasal dari Swiss, BBM Vivo ‎dipasok dari kilang di luar negeri, namun untuk penampungannya dan peracikannya sudah dilakukan pada fasilitas penyimpanan di Tanjung Priok, Jakarta. Vivo untuk sementara menjual 3 jenis BBM yaitu Revvo 89, Revvo 90 dan Revvo 92. Untuk segi harga ternyata jenis Revvo 89 yang nilai RON-nya lebih tinggi dari Premium milik Pertamina yang nilainya RON 88 justru harganya lebih murah, dijual Rp6.100 per liter sedangkan Premium dari Pertamina dijual Rp6.450 per liter.

Saat ini SPBU Vivo baru tersedia di SPBU Vivo Jalan Raya Cilangkap RT007/RW003 Kelurahan Cilangkap, Kecamatan Cipayung, Jakarta Timur, dan tahun ini infonya akan segera menyusul 6-7 SPBU lagi di daerah Jakarta dan sekitarnya.

Pertamina

  • Premium (RON 88) Rp6.450 per liter
  • Pertalite (RON 90) Rp7.500 per liter
  • Pertamax (RON 92) Rp8.250 per liter

Vivo

  • Revvo 89 (RON 89) Rp6.100 per liter
  • Revvo 90 (RON 90) Rp7.500 per liter
  • Revvo 92 (RON 92) Rp8.250 per liter

12 KOMENTAR

  1. pertamina udah ambil opsi profit taking dari penjualan premium
    SPBU VIVO pasti laku ni jualan RON 89 di Indonesia
    Ayo lbh bnyk buka SPBU VIVO
    supaya pertamina cepet sadar bakal ada pesaing serius
    karena sekarang pertamina lagi di zona nyaman nikmatin gaji gede nya

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini