image description

Kecelakaan tragis melibatkan dua motor di daerah Pantai Indah Kapuk (PIK) tepatnya di depan gerbang komplek Grisenda, Jakarta Utara pada Minggu (10/9) kemarin. Satu orang meninggal dalam kejadian ini dan tiga orang lainnya mengalami luka parah. Kecelakaan motor yang berawal dari satu motor ngebut dan satu lagi mau menyeberang atau memotong jalan.
instagram-aripitstop

Korban meninggal atas nama Restikowati (39) warga Jalan Pekojan, Tambora, Jakarta Barat. Kecelakaan melibatkan motor Honda Beat B-4150-BJJ yang dikendarai Boy Daeli (19) yang berboncengan dengan Ahmad Kasiono (17) dengan motor Yamaha Jupiter nomor polisi B-6946-UPC yang dikemudikan Heri Kuswono (29) berboncengan dengan korban.

Kronologi yang dihimpun dari beritasatu.com (11-09-2017), menyebutkan Kanit Laka Satuan Lalu Lintas Wilayah Jakarta Utara, AKP Sigit Purwanto mengatakan kecelakaan terjadi pukul 13.30 WIB.Ā “Kendaraan yang dikemudikan Boy hendak mendahului sebuah mobil namun gagal sehingga oleng dan menabrak sepeda motor yang dikemudikan Heri,” kata Sigit, Senin (11/9) pagi.

Sigit menyebutkan korban saat itu tidak menggunakan helm sehingga mengalami luka parah pada bagian kepala karena membentur badan jalan.

Jika melihat dari kronologi via video yang terekam kamera CCTV, tampak ada sebuah mobil sedan yang melaju agak lambat karena di depannya ada pesepeda, namun dari arah belakang ada motor Honda Beat yang melaju sangat kencang dan langsung menyalip mobil sedan tersebut tanpa melihat kondisi di depannya. Dalam waktu yang bersamaan motor jupiter yang diboncengi korban terlihat menyeberang jalan dari depan mobil sedan dan akhirnya kedua motor saling tubrukan hebat.

Akibat kecelakaan ini, tampak korban bergelimpangan di jalan raya, terlihat juga dua korban laki2 tampak kakinya luka parah dan seorang wanita bersimbah darah.

Keep safety riding, jangan lupa pakai helm dan keselamatan berkendara lainnya, dan pastikan kita selalu waspada dan tertib lalu lintas.

video via hp klik disini

6 KOMENTAR

  1. salah satu kondisi yang sering lalai
    urutanya kalo menurut saya
    1. sebaiknya penyeberang tidak menyeberang dahulu sebelum mobil yang menghalangi pandanganya dan pandangan pengendara lain di belakang mobil sedan.
    2. pengendara sedan sebaiknya memberi peringatan isyarat lampu sein, entah hazard atau sein kanan.
    3. pengendara di belakang mobil sedan sebaiknya waspada saat menyalib terutama penyeberang dari sebelah kiri.
    ini menurut saya, kalo salah mohon dibantu….

Tinggalkan Balasan ke ghost rider Batal membalas

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini