image description

TVS Akula 310 merupakan hasil motor kolaborasi antara BMW dengan TVS, motor ini pernah dipamerkan di IMOS 2016 dan kabar langsung dari TVS jika motor ini akan diproduksi di indonesia. TVS Akula yang dikabarkan akan segera hadir dipastikan akan diproduksi di karawang. Motor ini berkapasitas 313cc dan diyakini memiliki Power hingga 34 bhp @ 9,500rpm dan Torsi Maks. 28 Nm @7.500rpm. Akula versi masspro sudah mulai menampakkan diri di jalanan.

instagram-aripitstop

Via dapurpacu pihak TVS memastikan kalau TVS Akula akan dipasarkan di indonesia dan produksinya juga di indonesia bahkan akan diekspor ke beberapa negara seperti colombia, filipina dan malaysia.

“Akula 310 concept memang sudah dipastikan diproduksi di fasilitas produksi TVS India di Hosur tahun ini (Oktober). Begitu juga TVS Motor Company Indonesia yang memiliki fasilitas produksi di Karawang Timur saat ini tengah memperhitungkan menggunakan komponen material lokal,”

“Kita akan memasarkannya ke beberapa negara yang memang segmentasinya diterima. Seperti di Colombia dan Filipina. Sedangkan konsumen di Malaysia juga akan mencicipi produk ini. Hingga kini penjajakan TVS di Malaysia sedang tahap final,”

Nach kabar terbaru dari india, motor0ids berhasil membidik motor TVS Akula 310 ini untukversi masspro yang sedang ada di jalanan. Karena motor sedang terparkir sehingga motor bisa difoto dengan jelas, dan bisa dilihat penampakan dari depan kok nggak sekeren versi prototype ya… body belakang juga tampak melebar gambot nggak seseksi yang dipamerkan versi prototype. Headlamp seperti old R15 V2 namun bagian cover yang lebih melebar dan visor juga tampak tinggi.

Kita tunggu saja klo sudah diproduksi karena biasanya versi tes ride jalanan seperti ini akan tampak beda jika motor sudah didandani.

13 KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini