TUMPLEK BLEK

Kemarin kang ari hadir dalam acara press confrence The 16th International Otobursa Tumplek Blek 2015, acara yang sudah berlangsung selama 16 tahun berawal tahun 1998 ketika itu tepat ada kerusuhan mei 98 namun acara ini tetap berlangsung meski sedang dalam ekonomi yang tidak menentu namun acara ini sukses berlangsung hingga sekarang dan sekarang menjadi acara Otobursa paling besar se-asia tenggara.

“Tahun ini, Otobursa Tumplek Blek punya tema AutoCreative City yang menghadirkan semacam ‘miniatur kota kreatif’. Karena itu kami menargetkan sekitar 79.5000 pengunjung dalam dua hari perhelatan dengan nilai transaksi mencapai 30 Miliar dalam dua hari itu,” buka Abi Irawan, Project Manager The 16th International Otobursa Tumblek Blek 2015.

“Tahun ini, Otobursa Tumplek Blek menghadirkan semacam ‘miniatur kota kreatif’ dimana para pemain industri otomotif, terutama para pengusaha mikro, dapat mengembangkan usaha yang bersifat non komoditas dengan kualitas tinggi dan para pecinta otomotif secara umum bisa teredukasi mengenai praktik cerdas otomotif”, sambut Billy Riesianto, Editor in Chief Tabloid Otomotif dalam konferensi pers menjelang perhelatan acara.

Acara yang dimulai sejak tahun 1998 sebagai wadah bagi para pemain otomotif untuk melakukan transaksi barang2 otomotif dengan harga terjangkau namun berkualitas ini, kini telah berkembang menjadi sebuah ajang lebih dari sekedar kegiatan jual-beli namunlebih jauh menjadi kesempatan mengembangkan jejaring dengan mempertemukan berbagai pelaku otomotif termasuk ATPM, penjual suku cadang dan aksesoris kendaraan bermotor, komunitas, peminat otomotif, kolektor, pengamat dan pecinta otomotif secara umum. Menapaki tahun-16, penyelenggara otobursa tumplek blek 2015 terus berupaya untuk mneingkatkan kualitas acara melalui berbagai aspek dari pemilihan participant pengisi acara sampai dengan konsep program.

Apa saja yang baru di gelaran tahunan ini ? next artikel… nampang dulu ach.

otobursa 2015

1 KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini