biker harley

Sudah saya bahas sebelumnya disini : Biker Harley di Bundaran HI Akhirnya Menyerahkan Diri ? Nich Wajahnya, Kenal ? memang benar biker ini telah menyerahkan ke polda metro jaya, Yudi Hadi Kurnia warga Petukangan Utara, Pesanggrahan Jakarta Selatan, Motor itu dibeli dari pihak ketiga, seharga Rp 150 juta tanpa dilengkapi surat-surat dan untuk plat nomor polisi Harley Davidson B 6168 itu dibeli Yudi di pinggir jalan, inisiatif dia beli di pinggir jalan seharga Rp100 ribu. Sudah jelas motor bodong dan plat nomor milik yamaha vega.

Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Martinus Sitompul, mengatakan, Yudi membeli motor Harley Davidson seharga Rp 150 juta. Namun motor tersebut tidak memiliki surat-surat alias bodong.

“Dia beli dari pihak ketiga importir seharga Rp150 juta, tanpa dilengkapi surat-surat,” ujar Martinus di Mapolda Metro Jaya, Jumat (23/1/2015).

Berdasarkan informasi yang dihimpun, Yudi mengaku melintas di Jalan MH Thamrin karena mencari parkir khusus motor gede, menuju Plaza Indonesia. Karena sedang direnovasi, dirinya diminta sekuriti memarkir motornya di gedung Grand Hyatt Indonesia 2.

Saat melintas di Jalan MH Thamrin, motor Harley B 6168 ESG yang dikemudikannya diberhentikan empat anggota Gatur Ditlantas Polda Metro Jaya. Lalu, diminta menunjukan surat-surat. Yudi pun menjawab surat-suratnya tertinggal di rumah.

Karena tidak nyaman dikepung empat petugas berikut awak media, dia meninggalkan motornya. Namun, 20 menit kemudian kembali lagi dan berdiskusi terkait motornya akan diamankan ke Subdit Gakkum Ditlantas Polda Metro Jaya, di Pancoran.

Tapi sebelum petugas siap mengawalnya, Yudi telah tancap gas karena tidak ingin diketahui media. Setelah kendaraan meninggalkan TKP, Yudi pulang ke rumah dan mengamankan motornya ditutup menggunakan terpal.

harley kabor tilang (2)

Tapi setelah dilakukan pemeriksaan ternyata si biker memberikan pernyataan yang berbeda dengan keterangan sang petugas di lapangan, biker ini sempat tancap gas ketika seorang polisi akan menaiki motornya. Aksi tersebut membuat polisi itu terjatuh dan mengalami luka ringan. Sementara itu, Hindarsono (Kasubdit Gakkum Ditlantas Polda Metro Jaya Ajun Komisaris Besar Hindarsono) mengatakan, pengendara Harley justru mengaku, dialah yang menyerahkan sepeda motornya kepada polisi. “Makanya masih akan didalami lagi. Kami akan panggil lagi anggota polisi yang di lapangan,”. Biasa kalau orang seperti ini memberikan keterangan yang berbelit belit.

Tinggal menunggu berapa pasal yang dituduhkan ke dia…

harley kabor tilang (1)

sumber :

http://news.okezone.com/read/2015/01/23/338/1096211/yudi-beli-harley-davidson-bodong-untuk-gaya-gayaan

http://megapolitan.kompas.com/read/2015/01/22/17241971/Pengakuan.Pengendara.Harley-Davidson.yang.Kabur.Saat.Akan.Ditilang

http://news.okezone.com/read/2015/01/22/338/1095821/pengemudi-moge-harley-davidson-serahkan-diri-ke-polda-metro-jaya

http://www.beritasatu.com/hukum-kriminalitas/243098-pengemudi-harley-kabur-saat-ditilang-akhirnya-menyerahkan-diri.html

1 KOMENTAR

  1. Ternyata begitu ya.. wah moge bodong..

    Bagi para pecinta dunia otomotif, nama BMW sudah sangat terkenal akan kecanggihannya. Nah, bagaimana kalau motor canggih tersebut dicustom dan menjuarai kontest kelas dunia?
    Langsung saja simak selengkapnya pada artikel berikut ini :

    Krugger Nurb’s Sang Juara Kontest Kelas Dunia AMD Championship Bermesin BMW 6 Silinder
    http://prasetyo676.com/2015/01/25/krugger-nurbs-sang-juara-kontest-kelas-dunia-amd-championship-bermesin-bmw-6-silinder/

      • Yeee,, coba aja di razia. Banyak yang bodong tuh…

        Meskipun ane kuat beli juga gak mau beli, ane emang idiot, tp lebih idiot mereka kok wkekekwkekek
        Tengil dijalan, terobos lamer, jalanan seperti moyang dia,

        yang paling parah, mereka minta dimaklumi, kalo riding dengan arogan alesan takut overheat (kenapa gak bawa kulkas :v), bleyer-bleyer biar pada tau, hoyyyyyy…. ane pake harley nehhh….
        Aksessories macam strobo dan sirine, jelas2 udah dilarang.

        Apakah mereka tidak lebih idiot a?

        • lebih baik introspeksi diri om belum tentu yang di hina dan di hujat lebih buruk dari yang menghina dan dan menghujat.

  2. suwe’ bener nih orang, bikin malu ane yg orang Petukangan Utara
    Sbelah mana sih rumahnye … ntar ane ajak kenalan trus test ride Harley nya ngoahahahahhh… sambil bilangin Um Yudi diurus yak surat2 Harleh nya

Tinggalkan Balasan ke prasetyo676 Batal membalas

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini